iklan Persipura Jayapura sudah lama berniat untuk pindah kandang sementara waktu. Itu karena Stadion Mandala akan direnovasi untuk PON. (liga-indonesia.id)
Persipura Jayapura sudah lama berniat untuk pindah kandang sementara waktu. Itu karena Stadion Mandala akan direnovasi untuk PON. (liga-indonesia.id)

JAMBIUPDATE.CO, - Rombongan klub Liga 1 Bali United sudah hampir masuk pesawat. Dari Bandara Ngurah Rai, Denpasar, pukul 02.00 kemarin dini hari (30/8) waktu setempat, mereka dijadwalkan terbang ke Jayapura, Papua.

Tapi, saat antre masuk pesawat, kabar itu datang: laga kontra Persipura Jayapura resmi ditunda. Sontak, rombongan klub yang tengah memimpin klasemen sementara Liga 1 tersebut balik badan.

“Saya rasa ini keputusan terbaik. Karena keselamatan dan kenyamanan lebih penting dari segalanya,” kata Haudi Abdillah, bek Bali United, yang termasuk dalam rombongan yang akan berangkat ke Jayapura.

Dihubungi Jawa Pos secara terpisah, pelatih Persipura Jacksen F. Tiago juga tak bisa berbuat apa pun. Meski sejatinya dia tetap ingin laga dilanjutkan.

“Keamanan pasti hal yang paling diutamakan oleh sebuah negara, kan? Sebagai warga negara yang baik, kami menurut saja,” ungkap pelatih asal Brasil itu.

Bali United dijadwalkan menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu (1/9). Itu merupakan laga pemungkas kedua tim di putaran pertama Liga 1. Belum diketahui kapan laga tunda tersebut bakal dihelat.

“Penundaan murni karena situasi yang kurang ideal. Semua sudah kami koordinasikan dengan pihak Persipura,” jelas Asep Saputra, manajer kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Pembatalan itu mengejutkan Persipura. Pelatih Persipura Jacksen F. Tiago menegaskan, timnya sudah bersiap. Boaz Solossa dkk juga tetap menjalani latihan kemarin pagi. “Kami merasa kondisi di sini (Jayapura) aman-aman saja,” katanya.


Berita Terkait



add images