iklan Kapolda dan Gubernur Jambi memukul gong tanda dimulainya turnamen Volley Ball Kapolda Cup Selasa pagi (12/4)
Kapolda dan Gubernur Jambi memukul gong tanda dimulainya turnamen Volley Ball Kapolda Cup Selasa pagi (12/4)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Turnamen Bola Voli Kapolda Cup 2016 bergulir. Turnamen dalam rangka HUT Bhayangkara ke 70 Tahun 2016 ini dibuka langsung Kapolda Jambi Brigjen Pol Musyafak. 

Dalam sambutannya, Kapolda Jambi Brigjen Pol Musyafak yang juga Ketua Umum Provinsi PBVSI Jambi, mengatakan, mudah-mudahan dengan turnamen ini bisa menumbuhkan atlet handal voli di Jambi. 

"Kejuaraan ini dalam rangka menyongsong Hari Bhayangkara ke- 70 dan dalam rangka mencari bibit pemain voli di Provinsi Jambi serta melahirkan atlet terbaik," ujar Brigjen Pol Musyafak. 

"Semoga kejuaraan ini dapat terlaksana dengan baik. Kepada seluruh tim, Saya ucapkan selamat datang dan selamat bertanding," tambahnya.

Turnamen yang digelar di Gedung Olah Raga (GOR) yang berlokasi di Kotabaru Kota Jambi ini diikuti 20 tim putra-putri, yakni dari Polresta Jambi, Muarojambi, Tanjab Barat, Tanjab Timur, Tanjab Barat, Tadifa Jambi, Tebo, Bungo, Sarolangun, Merangin, dan Kerinci. 

Pertandingan akan berlangsung sejak 12 hingga 17 April 2016. Tentunya, dengan bergulirnya turnamen ini diharapkan mampu mendatangkan bibit terbaik pemain voli di Jambi. 

Pembukaan turut dihadiri Gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli, Komandan Korem 042/Gapu Kolonel Inf Makmur, Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jambi, Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi Erbindo Saragih, Perwakilan DPRD Provinsi Jambi Syahbandar serta tamu undangan lainnya. (pds)

 


Berita Terkait



add images