iklan Hamas-Apri dan SZ-AZA
Hamas-Apri dan SZ-AZA

JAMBIUPDATE.CO, MUARA BUNGO Dua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bungo yakni  Sudirman Zaini (SZ)- Andriansyah Zulfikar Ahmad (AZA)  serta H.M ashuri (Hamas) dan Syafarudin Dwi Apriyanto (Apri), sama-sema mengklaim sudah mendapatkan dukungan dari organisasi paguyuban dan ormas yang ada di Kabupaten Bungo.

Isamudin wakil ketua tim kampaye SZ- AZA saat dikonfirmasi via seluler Senin (23/11) mengatakan, bahwa kandidat nomor urut satu yakni SZ-AZA sudah banyak mendapat dukungan dari beberapa etnis di Kabupaten Bungo.

Kalau untuk organisasi atau kelompok masyarakat di Kabupaten Bungo yang sudah menyatakan diri siap mendukung SZ-AZA sekitar 23 terdiri dari kelompok masyarakat, panguyuban dan LSM," kata Isamudin.

Disampaikannya, untuk etnis yang ada di Kabupaten Bungo yang sudah menyatakan sikap memberikan dukungan kepada kandidatnya yakni dari Himpunan Keluarga Kerinci (HKK), Ikajab dari Jawa Barat, Himpunan Keluarga Minang, dari Sumatra Utara, dan Jawa Tengah yang berasal dari Kebumen.

"Kalau untuk nama lengkapnya saya kurang hapal, tapi yang pasti untuk etnis itu yang mendukung, selebihnya dari kelompok masyarakat dan LSM," paparnya.

Terpisah, Bahtiar Ahmad Ketua tim Kampaye H.Mashuri Hamas-Apri saat dikonfirmasi juga mengklaim bahwa kandidat yang mereka dukung yakni Hamas-Apri pasangan nomor urut dua mendapat dukungan dari beberapa etnis yang ada di Kabupaten Bungo.

"Kalau untuk dukungan etnis sebenarnya banyak sekali, hampir rata-rata suku yang ada di Kabupaten Bungo beri dukungan dengan kita, tapi kalau yang sudah menyatakan sikap itu dari Jawa tengah, Jawa Barat, Nias, China, Minang dan batak, saya lupa apa nama Paguyuban mereka,"terangnya.

Selain dari Paguyuban, Bahtiar juga menjelaskan, bahwa pasangan Hamas-Apri juga tidak lepas dari dukungan beberapa kelompok masyarakat dan LSM serta Ormas yang ada di Kabupaten Bungo.
"Selain dari beberapa etnis yang ada di Kabupaten Bungo, kami juga mendapat dukungan dari beberapa kelompoj masyarakat yang siap memenangkan pasanagan Hamas-Apri," tutupnya. (hnd)


Berita Terkait



add images