iklan Pemain Belanda, Memphis Depay.
Pemain Belanda, Memphis Depay. (KNVB)

Tak lama kemudian, masuknya Malen dan semakin solidnya barisan pertahanan yang membuat sistem serangan Belanda menjadi lebih fokus bekerja, menghadiahkan gol kedua Belanda pada menit ke-67.

Malen berlari kencang menyambut bola yang melengkung diumpan dari tengah lapangan ketika pemain-pemain Austria fokus menekan di daerah permainan Belanda.

Malen yang memiliki kesempatan untuk menaklukkan sendiri Daniel Bachman, tak mau egois, dengan mengirimkan bola kepada Dumfries yang berlari di sisi lainnya. Dumfries dengan mudah memasukkan bola ke gawang yang tak terjaga. Dia pun mencipta gol kedua Belanda dalam laga ini dan sekaligus gol keduanya dalam Euro 2020.

Pada menit 71 Austria berusaha membalas melalui Sasa Kalajdzic, namun tendangannya diblok pemain Belanda. Dan kemenangan di depan mata membuat pelatih Frank de Boer terus mencoba pemain-pemain lainnya merasakan atmosfer Euro dengan memasukkan gelandang muda Ryan Gravenberch untuk menggantikan Marten de Roon pada menit ke-74.

Sementara Austria terus berusaha membalas, termasuk pada menit ke-81 ketika Alaba yang seperti melawan Makedonia Utara ganti peran menjadi sweeper, hampir menaklukkan kiper Marteen Stekelenburg, namun tendangannya melebar dari gawang.

Austria sekali lagi hampir menciptakan gol ketika pada menit ke-84 Onisiwo menyambut umpan Kalajdzic tapi sundulannya malah mengarahkan bola di atas gawang Stekelenburg. Lima menit kemudian, giliran Kalajdzic yang membuat percuma peluang gol Austria.(fin)


Sumber: www.fin.co.id

Berita Terkait



add images