iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Logistik untuk kontestasi politik Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi Desember mendatang, sepertinya sudah hampir secara keseluruhan didistribusikan ke masing-masing kabupaten/kota se Provinsi Jambi.

Saat ini, logistik tersebut sudah berada di gudang yang telah disiapkan oleh KPU kabupaten/kota. Terbaru, surat suara pun sudah didistribusikan oleh perusahaan percetakan.

KPU Provinsi Jambi pun memastikan bahwa distribusi logistik ke tingkat kecamatan hingga ke masing Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan tepat waktu paling lambat H-1 hari pemungutan suara.

Komisioner KPU Provinsi Jambi, Apnizal, mengatakan, bahwa saat ini pihaknya terus mendorong KPU kabupaten/kota untuk melakukan secepatnya proses sortir dan pelipatan surat suara.

"Kalau dilakukan secepatnya, maka lebih hemat waktu dan Informasi kemkarangan dan kerusakan bisa ditindaklanjuti secepatnya," katanya.

Dengan demikian juga, kata Apnizal, akan menghemat waktu untuk melakukan pendistribusian ke tingkat kecamatan. "Dengan catatan menerapkan protokol kesehatan," jelasnya.

Apnizal menegaskan, pihaknya menargetkan bawah semua logistik Pilgub Jambi 9 Desember mendatang sudah harus sampai di tingkat kecamatan pada H-3 atau paling lambat 6 Desember 2020.

"H-3 sudah harus di kecamatan dan H-1 sudah di TPS. Hingga saat ini kita terus berkoordinasi agar semuanya berjalan dengan lancar," tegasnya.

Dalam pendistribusian logistik, lanjut Apnizal, jajarannya akan mendahului daerah terpencil yang notabene susah untuk dijangkau, apalagi mengingat saat ini Jambi sedang musim hujan.

"Distribusi logistik harus didahului untuk daerah yang jauh atau terpencil, tapi pertimbangannya juga soal keamanan. Kawan-kawan daerah sudah mengkaji strateginya," bebernya.

"Pengamanan kita bekerja sama dengan pihak kepolisian. Kondisi hujan, pengamanan logistik ini menjadi prioritas," tegasnya. (wan)


Berita Terkait