iklan Lakalantas di Merangin.
Lakalantas di Merangin. (Wiwin / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, MERANGIN-Kecelakaan lalu lintas kembali di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Desa Karang Berahi, Kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin, Sabtu (23/11).

Berdasarkan keterangan warga sekitar, kali ini korbannya Samsudin dan Sijur yang merupakan warga Desa Muaro Belengo yang rencananya akan menuju Desa Limbur Merangin untuk melihat anak Sijur yang mondok di Pesantren.

"Kalau tidak salah itu warga Desa Muaro Belengo, kemungkinan mereka akan ke Pesantren untuk melihat anaknya di Pondok," ujar Ismael.

Ketika tiba di lokasi kejadian tidak ada satupun yang melihat kecelakaan itu terjadi, namun akibatnya Sijur meninggal dunia dalam keadaan kepala pecah sementara Samsudin yang mengendarai sepeda motor dapat dilarikan ke Rumah Sakit.

"Kondisi waktu kejadian tidak ada yang melihat, namun penumpang yang perempuan meninggal sementara pengemudi dilarikan ke Rumah Sakit karena luka parah," ujar Ismael.

Dengan melihat kondisi sepeda motor korban dan lokasi terjadinya kecelakaan, warga menduga keduanya menjadi korban tabrak lari yang sampai sejauh ini belum diketahui jenis kendaraannya.

"Kalau melihat dari kondisi motor korban dan lokasi terjadinya kecelakaan, kemungkinan keduanya menjadi korban tabrak lari," ujar Ismael.

Sementara Kapolsek Pamenang, AKP Niko Darutama, yang dikonfirmasi membenarkan kejadian kecelakaan lalulintas tersebut, pihaknya masih berkoordinasi dengan pihak Lakalantas Polres Merangin.

"Kejadian sore tadi, anggota masih berkoordinasi dengan pihak Lakalantas Polres Merangin," ungkap Kapolsek Pemenang. (wwn)


Berita Terkait



add images