iklan Bocah 12 tahun yang tenggelam di Sungai Batanghari akhirnya ditemukan setelah dilakukan pencarian selama 24 jam.
Bocah 12 tahun yang tenggelam di Sungai Batanghari akhirnya ditemukan setelah dilakukan pencarian selama 24 jam. (Reza / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, BATANGHARI - Suryanti Safitri, bocah perempuan yang tenggelam di Sungai Batanghari, tepatnya di Desa Buluh Kasab, Kecamatan Marosebo Ulu, Kabupaten Batanghari, akhirnya ditemukan Senin (25/8).

Bocah kelahiran Kelurahan Simpang Sungai Rengas, Kecamatan Marosebo Ulu, ditemukan setelah pencarian kurang dari 24 jam. Korban yang masih berusia 12 tahun ini ditemukan sekira pukul 12.45 WIB.

“Alhamdulillah sudah ditemukan. Korban ditemukan dengan jarak sekitar 300 meter dari lokasi tenggelam,” kata Kepala Pelaksana BPBD Batanghari, Nazhar, saat dihubungi wartawan.

Untuk diketahui, seorang bocah berusia 12 tahun dikabarkan hilang tenggelam di Sungai Batanghari sekitar pukul 17.30 WIB Minggu (24/8) lalu. Diketahui bocah bernama Suryanti Safitri merupakan putri Yati.

Sebelum korban hilang karena tenggelam, korban bermain pasir ditepi sungai. Namun tanpa sepengetahuan orangtuanya, korban tiba-tiba menghilang. Korban diduga telah tenggelam di Sungai Batanghari. (rza)


Berita Terkait



add images