iklan

JAMBIUPDATE.CO, MERANGIN - Pemerintah Kabupaten Merangin Jumat (29/06/2018) menggelar teleconferen dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melaporkan kondisi terkini usai pilkada langsung 27 Juni 2018.

Bupati Merangin melaporkan berdasarkan laporan dari Bagian Desk Pilkada untuk sementara pasangan nomor urut 2 unggul dengan perolehan suara 44,817% diikuti pasangan nomor 3 dengan perolehan suara 35,310% dan terakhir pasangan nomor urut 1 dengan perolehan 19,873%.

"Pasangan nomor 1 sebanyak 32.329 suara, pasangan nomor 2 sebanyak 84183 suara dan pasangan nomor 3 sebanyak 66324 suara dengan partisipasi pemilih 76,4%," ujar Al Haris melaporkan.

Al Haris juga menjelaskan beberapa faktor yang mengakibatkan turunnya partisipasi pemilih sekitar 2% dikarenakan pemilihan dilakukan pada saat masih dalam suasana libur lebaran sehingga masih banyak warga yang liburan.

Sementara Sekretaris Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri, Akmal Malik, yang menyambut teleconferen menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Merangin atas suksesnya penyelenggaraan Pilkada.

"Kami melihat semua tahapan penyelenggaran Pilkada berjelan dengan baik, ini semua atas peran penting pemerintah dalam mensupport penyelenggaran Pilkada," ujar Akmal Malik.

Akmal Malik juga menyampaikan pesan dari Menteri Dalam pekerjaan rumah (PR) untuk Pemerintah Kabupaten Merangin untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam memilih pada saat Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres).

"PR dari Menteri Dalam Negeri untuk Bapak Bupati Merangin untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada saat Pileg dan Pilpres nanti, dimana pada saat ini partisipasi pemilih Pilkada Merangin 2018 turun sebanyak 2%," ujar Akmal Malik Sekretaris Dirjen Otda Kemendagri. (wwn)


Berita Terkait



add images