iklan Mohamed Salah. Foto: RTE
Mohamed Salah. Foto: RTE

JAMBIUPDATE.CO, EKATERINBURG - Kabar gembira datang buat rakyat Mesir jelang matchday 1 timnas mereka di Grup A Piala Dunia 2018 melawan Uruguay, Jumat (15/6) alias 1 Syawal.

Mohamed Salah pulih dari cedera bahu.

Pelatih Mesir, Hector Cuper mengungkap Salah bisa bermain di laga tersebut. "Saya hampir bisa meyakinkan Anda 100 persen, bahwa dia akan bermain," kata Cuper dalam jumpa pers yang dikutip RTE.

Sebelumnya pemain muslim berusia 25 tahun yang mencetak 44 gol untuk Liverpool musim lalu, cedera bahu saat laga final Liga Champions melawan Real Madrid.

Kondisi Salah sempat membuat fan Mesir galau. "Salah menyelamatkan keadaan, tak terduga pada menit-menit terakhir," tutur Cuper. (adk/jpnn)


Sumber: www.jpnn.com

Berita Terkait



add images