iklan Insiden terjadi di depan Istana Merdeka. Foto: Fandi Permana/JPNN.com
Insiden terjadi di depan Istana Merdeka. Foto: Fandi Permana/JPNN.com

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Insiden terjadi di tengah ribuan massa Aksi Bela Islam II yang masih bertahan di depan Istana Merdeka Jumat (4/11) malam.

Saat waktu berunjuk rasa habis, terdapat oknum demonstran melempari petugas dengan botol. Tak hanya melempari dengan botol, massa tersebut juga melempari aparat dengan bambu, spanduk hingga batu.

"Kepada massa untuk tetap menahan diri. Untuk HMI yang di depan, tolong jangan memprovokasi massa yang lain," terdegar imbauan petugas kepolisian di atas mobil water cannon.

Pantauan JPNN di lokasi, massa berbendera HMI mulai memprovokasi petugas dengan menendang barikade. Bentrokan pun pecah dan masih dalam penangan aparat hingga saat ini. (mg5/jpnn)


Sumber: JPNN.COM

Berita Terkait



add images