iklan Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya bersama PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri meninjau banjir yang melanda Polsek Limun hingga ke ruangan tahanan.
Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya bersama PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri meninjau banjir yang melanda Polsek Limun hingga ke ruangan tahanan.
Untuk Di Desa Pulau Pandan, Kecamatan Limun, Kapolres AKBP Budi Prasetya juga menyebutkan banjir juga melanda Polsek Limun, yang ada di Desa Pulau Panda sebagai ibu kota kecamatan Limun.

Untuk sementara, pelayanan polsek Limun dilakukan pemindahan  Polres Sarolangun, dan tahanan yang ada di Mapolsek limun dipindahkan ke Mapolres Sarolangun.

”Pelayanan sementara kami pindahkan ke Polres Sarolangun, seperti tahanan dua orang dipindahkan ke Polres. Dan otomatis pelayanan terganggu, dan otomatis kita indahkan pelayanan ke Polsek terdekat atau ke Polres,” ungkapnya.

Untuk pengamanan dalam bencana banjir ini, tegasnya, anggota Polri harus tetap semangat dan melaksanakan tugas. ‘’Pokoknya tidak terpengaruh oleh banjir, hanya fasilitas yang terendam banjir,” pungkasnya. (hnd)


Berita Terkait



add images