iklan

Raffi sebagai salah satu pemenang hari ini mengaku mendapat pengalaman baru dalam perlombaan ini. “Tak hanya seputar pelajaran sekolah namun juga banyak pertanyaan terkait pengetahuan umum, apalagi teman-teman semua heboh, ini sangat seru, terimakasih Yamaha Jambi,” lanjut Elgin. Acara juga bertabur doorprise menarik.

Sementara itu, Chief Yamaha DDS Jambi Fitri Agustadi Priambodo mengatakan, Fazzio Youth Project merupakan program nasional yang digelar serentak di provinsi lain di Indonesia.

Program ini memilih siswa terbaik melalui penjaringan Lomba Rangking 1 untuk akhirnya diadu ke tingkat nasional sekitar bulan Oktober.

Khusus di Provinsi Jambi, hanya lima sekolah yang terpilih, yaitu SMAN 1 Kota Jambi, SMA Xaverius 1, SMAN 5 Kota Jambi, SMA Unggul Sakti dan SMAN 3 Kota Jambi.

“Kita berharap perwakilan Jambi yang lolos ke tingkat nasional nanti akan memberikan yang terbaik untuk mengharumkan nama Jambi,” harap Fitri lagi.(*)


Berita Terkait



add images