iklan longsor di Jalan Padang di Dusun Tanjung Kirai Desa Punti Kalo, kian parah
longsor di Jalan Padang di Dusun Tanjung Kirai Desa Punti Kalo, kian parah

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO - Meluasnya longsor di Jalan Padang Lamo tepatnya di Dusun Tanjung Kirai Desa Punti Kalo menimbulkan efek ke rumah kediaman warga.

Pasalnya, tanah samping rumah warga di sekitar longsor tersebut, ikut menurun hingga miring akibat getaran kendaraan yang melintas. 

Saat ini pihaknya menunggu kepastian pembangunan dari Pemerintah Provinsi Jambi.  "Proposal pengajuan sudah kita kirim, namun kepastian pembangunan belum ada. Kami harap secepatnya ditindak lanjuti, soalnya sudah semakin parah," ungkap Kepala Desa Punti Kalo, M. Amin. 

Kondisi longsor sekarang ini, akunya, memakan aspal jalan, saat ini pengguna jalan melintas pada jalan yang dihibahkan warga.

"Saat ini pengendara yang melintas banyak melalui jalan yang dipinjamkan Maisara, wajar jika beliau berniat mau mengambil kembali tanah tersebut, karena perbaikan tak kunjung pasti," ujarnya. (bjg)


Berita Terkait



add images