iklan Pedagang menunggu pembeli daging ayam di pasar tradisional Jambi. Harga daging ayam sepekan ini masih mahal dan belum ada penurunan.
Pedagang menunggu pembeli daging ayam di pasar tradisional Jambi. Harga daging ayam sepekan ini masih mahal dan belum ada penurunan.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Harga daging ayam potong di sejumlah pasar yang ada di Kota Jambi masih tinggi. Terhitung hampir sepekan ini belum ada penurunan harga daging ayam.

Surono, Staf Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jambi mengakui harga ayam masih tinggi.

Saat ini harga ayam potong per kilogramnya mencapai Rp 36 ribu. Sementara, harga normalnya hanya berkisar Rp 26 ribu hingga Rp 28 ribu per kilogramnya.

"Tapi harganya tidak terus meningkat, memang mendekati Rp 40 ribu per kilonya," ujarnya (13/6).

Ia menambahkan, tingginya harga daging ayam karena tingginya konsumen, sehingga mempengaruhi harga daging ayam. "Harga ini terus kita pantau, namun, sejauh ini belum ada kenaikan bahan pokok yang signifikan," tambahnya. (aba)


Berita Terkait



add images