iklan Kecelakaan maut terjadi diwilayah Kabupaten Kerinci, pada Minggu (19/05) sore.
Kecelakaan maut terjadi diwilayah Kabupaten Kerinci, pada Minggu (19/05) sore.

JAMBIUPDATE.CO, SUNGAIPENUH - Kecelakaan maut terjadi diwilayah Kabupaten Kerinci, pada Minggu (19/05) sore menjelang berbuka puasa. Diduga akibat masuk lobang jalan yang rusak, pengendara terpental, akhirnya tertabrak mobil.

Akibatnya, 1 meninggal di tempat, Dua orang penumpang dilarikan kerumah sakit.

Informasi yang berhasil dihimpun dilapangan, kejadian tersebut terjadi tepatnya di depan bengkel las cahaya baru knalpot, jalan Muradi Sungai Liuk, Kecamatan Pesisir Bukit, Kota Sungai Penuh.

"Ketiga orang tersebut ialah ibu, anak dan cucu. Untuk anak dan cucunya yang berumur 2 tahun selamat dari kecelakaan tersebut, sedangkan untuk orang tuanya meninggal di lokasi kejadian," ungkap warga yang berada dilokasi.

Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Suharto, dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. "Benar, kejadian pada hari Minggu tanggal 19 Mei 2019 sekira pukul 15.00 Wib, di Jalan raya Desa Sungai Liuk, Kecamatan Pesisir Bukit, Kota Sungai Penuh, antara motor Yamaha Mio warna biru Nopol BH 4127 DR, dengan mobil R6 jenis dumptruck Sampah kabupaten kerinci Merk Izuzu ELF Nopol Merah BH 8015 DZ," ujar Kasat.

Dijelaskan Kasat bahwa, kejadian itu bermula pada Minggu sekira pukul 15.00 wib, pengemudi Mobil truk sampah Rinti Afris (41) sebagau Supir LH Pemda Kerinci, warga Rt 01. Dusun Dalam Siulak Kerinci, melaju dari arah Siulak menuju arah Sungai Penuh.

Saat melewati jalan raya Desa Sungai Liuk, mobik truk tersebut hendak mendahului Spm Yamaha mio yang di kendarai Risa Sriutami (27) warga Desa Simpang Belui, yang membawa  Anaknya Rafiq Wijaya yang masih berumur 2 Tahun bersama ibunya Susma Elya (54) yang merupakan Guru warga Desa Simpang Belui .

Saat hendak mendahului, pengemudi mobil truk membunyikan klakson, hingga membuat pengendara motir yamaha mio terkejut dan hilang kendali hingga terjatuh, menyebabkan penumpang yamaha mio Susma yang merupakan seorang Guru jatuh ke badan jalan dan terlindas roda belakang sebelah kiri truk. Akibatnya, Susma meninggal di Tkp.

"Sementara Risa bersama anaknya Rafiq mengalami luka ringan," beber Kasat.

Diakui Kasat, bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP hingga evakuasi barang bukti dan memeriksa kondisi korban, untuk melaporkan kepada Pimpinan. (adi)


Berita Terkait



add images