iklan
JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - DPD II Golkar Tebo hari ini (18/11) menggelar Musyawarah Daerah (Musda)Ž dengan agenda pemilihan ketua di DPD I Golkar Jambi.
Ada sebanyak 16 suara yang akan diperebutkan calon pada Musda ini. 16 suara tersebut terdiri dari 12 PK, organisasi yang mendirikan dan didirikan itu Ž1 suara dan organisasi sayap 1 suara serta Wantim 1 suara. 1 suara lagi dari DPD 1.
 
"Jadi total ada 16 suara. Saya serahkan kepada yang mempunyai hak suara untuk menentukan pilihannya tanpa ada tekanan dari pihak mana pun. ŽKita ini partai yang demokratis," ujar Ketua DPD I Golkar Provinsi Jambi, Zoerman Manap saat membuka pelaksanaan Musda.
 
Zoerman yang sekaligus sebagai Plt Golkar Tebo juga melaporkan, di bawah kepemimpinan Alm Nasrun Nasir Golkar di Tebo keluar sebagai pemenang, dari 25 kursi di dewan 11 kursi atau hampir separoh dikuasai Golkar. 
 
 
"Ini berkat dukungan beliau juga dan kerjasama pengurus lainnya. Golkar hanya menang di Tebo.
Konsolidasi di Tebo juga berjalan lancarŽ," tuturnya.
 
Ia juga Žmengharapkan siapa pun nanti yang terpilih menjadi Ketua Golkar Tebo harus berkomitmen membesarkan partai. "Kalau bisa lebih banyak lagi kader kita yang duduk di dewan," pungkasnya. (cas)Ž

Berita Terkait



add images