iklan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Batanghari.
Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Batanghari.

JAMBIUPDATE.COM, MUARABULIAN Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari Selasa (29/9), berencana akan memanggil tiga Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemkab Batanghari. Pemanggilan tersebut bertujuan untuk membahas masalah kemarau panjang dan juga kabut asap yang kian hari semakin menebal.

Tiga SKPD yang akan dipanggil tersebut yakni Badan Lingkungan Hidup Batanghari (BLHD), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Batanghari. Dimana nantinya ketiga SKPD tersebut akan dikumpulkan bersama dan bertataap muka dengan anggota Komisi III dan Komisi I DPRD Batanghari dalam rangka membahas kaitan kabut asap yang tiap harinya semakin pekat.

Minarti, anggota Komisi III DPRD Batanghari, ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Ketua Komisi III dan Ketua Komisi I untuk melakukan hearing dengan BLHD, BPBD, dan Dinkes dalam rangka pembahasan kabut asap.

Saya telah koordinasi dengan ketua Komisi I dan III, dan mereka setuju. Sehingga hari ini langsung kami telah menyurati tiga SKPD tersebut untuk hadir pada besok di gedung DPRD Batanghari, ujarnya.

Menurut politisi dari Partai PPP ini, selama kabut asap melanda wilayah Kabupaten Batanghari, BLHD dianggap lamban untuk berkoordinasi dengan Dinas PdK Batanghari dalam pemberitahuan tingkat ISPU untuk menentukan libur tidaknya siswa.(adi)


Berita Terkait



add images