iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI KPU Provinsi Jambi tampaknya tak mau kecolongan dalam pelaksanaan debat perdana kandidat calon Gubernur (cagub) dan Wakil Gubernur (Cawagub), 3 Oktober mendatang. Buktinya ruang gerak tim paslon dibatasi di ruangan debat yang berlokasi di RCC Jambi.

Komisioner KPU Provinsi Jambi, M Sanusi mengatakan pembatasan ini dilakukan sesuai juknis yang dibuat oleh KPU RI. Menurutnya langkah ini diambil untuk menciptakan situasi yang kondusif yang bertujuan membangun samangat kebersamaan antara kedua tim.

Juknis yang dibuat KPU RI tidak boleh bawa yel-yel. Jangan sampai pada saat calon menyampaikan sesuatu dihujat. Ada saatnya mereka harus yel-yel, kita berikan waktu itu. ini yang menjadi penting, ujarnya Selasa (22/9).

Untuk kepastian hal tersebut, Sanusi mengaku masih akan membicarakan permasalahan ini bersama kedua tim. Mengingat sebelum pelaksanaan debat ini dimulai pihaknya masih mengadakan rapat kaordinasi bersama kedua tim paslon. Tentu masukan menjadi penting karena situasi lokal itu menentukan, katanya.

Bagaimana dengan jumlah peserta sendiri? ia mengaku sesuai rapat internal KPU sebelumnya untuk jumlah peserta ini dibatasi sebanyak 100 orang pendukung kedua tim paslon. kalau dengan kapasitas RCC, kemarin kita berani tetapkan 100 oranmg untuk membawa pendukung, jelasnya. (aiz)


Berita Terkait



add images