iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, MUAROTEBO  Menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 1436 H, Dinas ESDM Tebo memastikan pasokan BBM di semua Stasiun Pengisian bahan bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Tebo aman.

Kadis ESDM Kabupaten Tebo, Sindi melalui Kabid Migas dan Sumber Daya lainnya, Habibi menyampaikan hal itu. Untuk pasokan BBM jelang puasa dan lebaran di Kabupaten tebo aman, ujar Sindi, kepada jambiupdate.com, Senin (8/6).

Sayangnya, apa yang dikatakan pihak Dinas ESDM Kabupaten Tebo berbeda dari kenyataan di lapangan. Dari pantauan jambiupdate.com, di SPBU.24.372.61 di Km 6 Kota Tebo, sejak pagi tidak terlihat kegiatan di SPBU tersebut.

Di sekitar SPBU ada tulisan yang dipajang bahwa semua jenis BBM dalam keadaan kosong. Bahkan hal tersebut bukan kali pertama terjadi di SPBU di Kota Tebo baik itu SPBU.24.372.23 di Desa Semabu maupun SPBU.24.372.61 di Km 6.

Parahnya lagi, walaupun SPBU tersebut mendapat pasokan BBM namun tetap juga SPBU tersebut buka selama 4 jam sejak pukul 08.00 hingga pukul 12.00 WIB.

Kalau SPBU di Kota Tebo memang dari dulu seperti itu, bukanya hanya pagi saja, sore dan malam tutup, malahan sering juga tutup sejak pagi hari.Padahal malamnya nampak ada pasokan BBM dari mobil tangki, ujar Hendra salah satu warga Kota Tebo.

(bjg)

 


Berita Terkait



add images