iklan Sawah yang terendam banjir di wilayah Kabupaten Batanghari akibat debit air naik
Sawah yang terendam banjir di wilayah Kabupaten Batanghari akibat debit air naik

JAMBIUPDATE.COM, MUARABULIAN - Naiknya debit air sungai Batanghari beberapa hari terakhir ini, membuat puluhan hektar sawah petani yang tersebar diwilayah kabupaten Batanghari terendam banjir.

Berdasarkan data yang dihimpun jambiupdate.com, dari Dinas Pertanian Batanghari, dari 284 hektare luas tanaman padi, 88 hektar diantaranya terendam banjir. 88 hektar saat ini sudah terendam banjir, ujar Kadis Pertanian Batanghari, Budi Narso, Selasa (2/12).

Dijelaskannya, 196 sisanya saat ini terancam juga terancam terendam banjir. Sawah yang terendam tersebut terbanyak berada di Kecamatan Muarabulian, yakni di Desa Muara Singoan 37 hektar dan di Desa Malapari 42 hektar.

"Selebihnya di Desa Pelayangan Muara Tembesi 5 hektar, Simpang jelutih Bhatin XXIV 2 hektar, dan Muara Jangga Bhatin XXIV 2 hektar," ungkapnya.

(adi)


Berita Terkait



add images