iklan Kebakaran di Sabak Timur, Dua Rumah Kayu Hangus, 1 Orang Alami Luka Bakar
Kebakaran di Sabak Timur, Dua Rumah Kayu Hangus, 1 Orang Alami Luka Bakar

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK – Musibah kebakaran menghanguskan dua unit rumah kayu milik warga di RT 03 RW 02, Kelurahan Muara Sabak Ilir, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kamis (22/1) pagi. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 06.30 WIB dan menyebabkan satu orang warga mengalami luka bakar.

Bangunan yang terbakar masing-masing satu unit rumah kayu milik Abdul Muin (76) serta satu unit rumah kontrakan dua pintu berbahan kayu milik M. Yunus (40). Rumah kontrakan tersebut dihuni oleh dua orang penyewa, yakni Saripudin dan Alim.

BACA JUGA: Hutama Karya Terapkan Buka-Tutup Jalan Nasional KM 69–71 Selama Pekerjaan Overpass Tol Palembang–Betung

Kapolsek Muara Sabak Timur, AKP Chandra Adinata, mengatakan kebakaran bermula sekitar pukul 06.00 WIB saat pemilik rumah, Abdul Muin, sedang berada di dalam rumahnya. Api pertama kali terlihat muncul dari arah dapur rumah korban.

"Api dengan cepat membesar dan merambat ke bagian depan rumah, kemudian menjalar ke bangunan rumah kontrakan yang berada tepat di sebelahnya," ujarnya.

BACA JUGA: Harga Cabai Tembus Rp50 Ribu, Petani Muaro Jambi Justru Buang Hasil Panen

Mendapatkan laporan kejadian tersebut, personel Polsek Muara Sabak Timur langsung menuju lokasi kejadian perkara (TKP). Pihak kepolisian kemudian berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan, kelurahan, serta pemadam kebakaran Pemerintah Kabupaten Tanjabtim untuk melakukan upaya pemadaman.

Sebanyak satu unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi dan dibantu oleh masyarakat sekitar. Api baru berhasil dipadamkan setelah lebih dari satu jam proses pemadaman dan pendinginan dilakukan.

"Akibat kejadian tersebut, satu unit rumah dan satu unit rumah kontrakan dua pintu dilaporkan habis terbakar," tambahnya.

BACA JUGA: Status Tersangka Dicabut, Kasus Guru Honorer di Muaro Jambi Berakhir Damai

Dalam peristiwa ini tidak terdapat korban jiwa. Namun, Abdul Muin mengalami luka bakar pada bagian telapak tangan, bahu kanan, dan kaki sebelah kanan. Korban langsung mendapatkan pertolongan medis dan saat ini menjalani perawatan di Puskesmas Rawat Inap Kecamatan Muara Sabak Timur.

Kerugian materil akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai sekitar Rp250 juta. Sementara itu, dugaan sementara penyebab kebakaran disinyalir akibat konsleting arus listrik.

Saat ini api telah berhasil dipadamkan sepenuhnya. Petugas pemadam kebakaran bersama masyarakat masih melakukan proses pendinginan guna memastikan tidak ada lagi titik api yang berpotensi menimbulkan kebakaran lanjutan.(lan)


Berita Terkait



add images