iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Tahapan Musyawarah Cabang (Muscab) DPC Demokrat 11 Kabupaten/kota telah dimulai. Tahapan itu diawali dengan pendaftaran calon dari 11 Kabupaten/kota yang menjadi peserta Muscab serentak yang digelar di hotel Aston.

Hingga pukul 18.00 Wib Kamis (7/4), sebanyak 19 kandidat calon Ketua DPC dari masing-masing daerah sudah mendaftar.

Ketua DPD Demokrat Provinsi Jambi Mashuri mengatakan, jumlah dukungan terbanyak dari PAC bukanlah menjadi penentu bahwa yang bersangkutan akan terpilih sebagai ketua DPC.

"20 persen dukungan dari PAC itu syarat minimal bisa mendaftarkan diri jadi bacalon ketua DPC,” ucapnya.

Dukungan itu akan melalui verifikasi tim dari DPD dan DPP. Tujuannya agar tidak ada dukungan ganda yang dibawa masing-masing calon.

“Setelah itu baru dinyatakan memenuhi syarat, namanya akan disampaikan ke DPP," jelasnya.

Nantinya, lanjut Hamas, Tim 5 yang telah dibentuk oleh DPP Partai Demokrat akan menjadi penentu siapa yang akan dipilih menjadi ketua DPC Partai Demokrat.

 "Oleh karena itu kami sampaikan lagi kepada kawan-kawan yang ikut mendaftar sebagai ketua DPC Partai Demokrat, bahwa kita sifatnya bukan pemilihan langsung tetapi mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua, asal syaratnya lengkap dan dinyatakan sesuai menurut tim verifikasi, namanya pasti disampaikan kepada DPP," pungkasnya. (aiz)


Berita Terkait



add images