iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan gempa dengan magnitudo 6,1 pada Sabtu 21 Januari 2022 pagi, tak membuat warga Kepulauan Sangihe panik.

Pelaksana tugas Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan gempa dilaporkan terjadi secara singkat. Sekitar 3-4 detik.

"Meskipun guncangan sangat kuat, warga setempat tidak mengalami kepanikan. Sedangkan pantauan di wilayah Kepulauan Talaud, warga setempat mengalami kepanikan," ujar Abdul dalam keterangannya, Sabtu, 21 Januari 2022.

Parameter gempa yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa M 6,0 berpusat di 39 km tenggara Melonguane, Sulawesi Utara, dengan kedalaman 12 km. Intensitas guncangan yang diukur dengan skala Modified Mercalli Intensity (MMI) menunjukkan III-IV MMI di Melonguane.

Melihat dari jenis dan mekanismenya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya deformasi lempeng laut Maluku.

BMKG menyebutkan bahwa hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik mendatar atau oblique thrust.

"Melihat analisis kajian inaRISK, Provinsi Sulawesi Utara memiliki 15 kabupaten dengan potensi bahaya gempa bumi kategori sedang hingga tinggi. Dua wilayah, Kepulauan Sangihe dan Talaud, tadi termasuk wilayah dengan potensi bahaya tersebut," ujar Abdul.

Berdasarkan catatan gempa bumi, Kepulauan Talaud pernah terdampak gempa yang merusak bangunan, seperti pada 1858, 1936, 1983 dan 2009.

Pada Oktober 1983 gempa M4,9 memicu guncangan dengan intensitas V MMI yang menyebabkan tembok bangunan retak, sedangkan pada April 1936 gempa besar hingga menghasilkan intensitas guncangan VIII – IX MMI. Kerusakan terjadi di Pulau Sangihe dan Talaud. Sebanyak 127 rumah warga roboh.

Sementara itu, pada Oktober 2009 terjadi gempa dengan M7,4 dengan kedalaman 10 km. Saat itu, gempa ini memicu kerusakan 597 rumah warga Kepulauan Talaud. Gempa juga mengakibatkan 64 orang luka-luka.

Menyikapi potensi bahaya gempa, pemerintah daerah dan masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan siap siaga. Fenomena gempa dapat terjadi setiap saat dan belum ada teknologi yang dapat memprediksi waktu terjadinya.

Selain potensi gempa, masyarakat di kawasan tersebut diharapkan juga siap siaga terhadap potensi bahaya lain, yaitu tsunami, yang dapat dipicu oleh gempa bumi. (*)


Sumber: www.fin.co.id

Berita Terkait



add images