iklan Gubernur Jambi nonaktif Zumi Zola tiba untuk menjalani sidang di Pengadilan Tipikor,  Jakarta,  Kamis (6/9). Sidang beragendakan mendengar ketererangan saksi.  Foto: Ismail Pohan /INDOPOS
Gubernur Jambi nonaktif Zumi Zola tiba untuk menjalani sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (6/9). Sidang beragendakan mendengar ketererangan saksi. Foto: Ismail Pohan /INDOPOS

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Sidang kasus dugaan gratifikasi terkait proyek-proyek di Provinsi Jambi dengan terdakwa Gubernur Jambi nonaktif Zumi Zola akan kembali digelar hari ini (6/9).

Informasinya, sidang yang digelar Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta itu, dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi.

BACA JUGA : Ini Saksi-saksi yang Dihadirkan pada Persidangan Zumi Zola Hari ini

Jubir KPK, Febri Diansyah, saat dikonfirmasi jambiupdate.co, membenarkan bahwa sidang dengan terdakwa Zumi Zola akan kembali digelar hari ini.

Iya 6 September 2018. Nanti disampaikan infonya ya mas, ujarnya melalui pesan whatshap, Kamis (6/9).

Diberitakan sebelumnya, dalam dakwaan yang dibacakan JPU KPK pada sidang perdana, mantan Bupati Tanjabtim diduga menerima gratifikasi terkait proyek-proyek di Jambi selama menjabat sebagai Gubernur Jambi senilai Rp44 Miliar. (wan)


Berita Terkait



add images