iklan  Pemain PS Muaro Jambi saat menghadapi Kota Jambi di babak penyisihan grup
Pemain PS Muaro Jambi saat menghadapi Kota Jambi di babak penyisihan grup

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Gubernur Cup Jambi 2016 kini telah memasuki babak semifinal. Juara grup A yakni Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) akan berhadapan dengan Muarojambi yang menjadi runner up di grub B, Kamis (21/1,  kick off pukul 14.00 Wib).

Kedua tim memang merupakan tim kejuatan yang juga tim kuda hitam. Keduanya juga tidak diprediksikan bisa melangkah sejauh ini. Tanjabtim selama ini jarang sekali menuai prestasi di event-envent tingkat provinsi. Tim seperti Merangin dan Kerinci lebih diunggulkan di Grub A, namun Tanjabtim bisa melewatinya.

Begitu juga tim Muarojambi, berada di grup neraka bersama Bungo, Tanjabar dan Kota Jambi, mereka bisa lolos berkat kemenangan di pertandingan terakhir.

Jika melihat kekuatan yang ada, Tanjabtim yang merupakan juara grup A bakal di jagokan. Karena di laga penyisihan, tim dari wilayah timur Provinsi Jambi ini berhasil mengumpulkan 11 poin dengan 3 kali kemenangan dan 2 kali seri tanpa menelan kekalahan. Apalagi tim ini menang diisi oleh sederatan pemain andalan yang diboyong dari luar daerah.

BACA JUGA: Semi Final Gubernur Cup Tetap Pakai Wasit Lokal

Namun, kekuatan Muarojambi juga tak bisa di andang sebelah mata. anak asuhan Amrizal ini berhasil lolos mempecundangi Tanjabar dan menahan imbang Bungo serta Kota Jambi di babak penyisihan grub.

Palatih Tanjabtim, Hendra saat dikonfirmasi mengaku, di semifinal ini, ia akan menurunkan skud terbaik di timnya. Apalagi saat ini pemain dalam kondisi bugar setelah mendapatakan istrahat beberapa hari. Kita turun full tim, pemain tak ada yang cidera dan akumulasi kartu, ucapnya.

Pada waktu jeda kemarin, ia juga menyeutkan telah melakukan evaluasi guna turun di pertandingan penting ini. Sejumlah kekurangan dari semua sisi permainan telah dibedah. Intinya kita siap tampil dengan kondisi terbaik, jelasnya.

Sementara itu, pelatih Muarojambi, Amrizal juga menyebutkan hal senada. Di semifinal ini, semua pemain tengah dalam kondisi bugar. Waktu istrahat selama dua hari ini dimanfaatkan untuk persiapan partai semifinal tersebut. Kita telah melewati masa sulit kemarin. Di semifinal ini kita akan berjuang maksimal dan memberikan yang terbaik utnuk Muarojambi, katanya.

(aiz)

 


Berita Terkait



add images