JBC Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan di HUT ke-69 Provinsi Jambi

JBC Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan di HUT ke-69 Provinsi Jambi

Posted on 2026-01-06 09:50:52 dibaca 2921 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Management Jambi Business Center (JBC) menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Provinsi Jambi yang diperingati pada 6 Januari 2026. Momentum peringatan ini dimaknai sebagai refleksi perjalanan pembangunan sekaligus penguatan semangat kolaborasi untuk mendorong kemajuan Jambi yang berkelanjutan.

Dalam pernyataannya, JBC mengapresiasi berbagai capaian pembangunan yang telah diraih Provinsi Jambi selama hampir tujuh dekade. Menurut manajemen JBC, keberhasilan tersebut tidak terlepas dari sinergi pemerintah daerah, dunia usaha, dan partisipasi aktif masyarakat.

BACA JUGA: 4 Menteri Tak Jadi Hadir di Paripurna HUT Provinsi Jambi ke-69, Ada Rapat Kabinet dengan Presiden Prabowo

Seiring pertumbuhan wilayah dan dinamika ekonomi yang terus berkembang, Jambi Business Center hadir sebagai kawasan bisnis terpadu yang mendukung aktivitas usaha, investasi, serta gaya hidup masyarakat perkotaan. Keberadaan JBC diharapkan mampu memberikan nilai tambah bagi perekonomian daerah dan membuka peluang usaha baru.

Management JBC menegaskan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam mendorong iklim bisnis yang sehat, inklusif, dan berdaya saing. Ke depan, JBC menyatakan kesiapan untuk bersinergi dengan pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat luas dalam mendukung visi “Bersinergi Membangun Negeri Menuju Jambi Mantap 2029”.

BACA JUGA: Sampaikan Replik, JPU Minta Hakim Tolak Pledoi Terdakwa Imanuel dan Mei Renty

Melalui momentum HUT ke-69 Provinsi Jambi ini, Jambi Business Center berharap Provinsi Jambi semakin maju, kompetitif, serta mampu menjadi pusat pertumbuhan ekonomi regional di Sumatra. (hfz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com