Tim Gabungan Lakukan Razia Vaksinasi di Berbagai Titik Keramaian Kota Jambi

Posted on 2021-10-24 10:26:15 dibaca 3796 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Tim Gabungan TNI/Polri dan Satpol PP Melakukan kegiatan razia vaksinasi dberbagai titik yang di Kota Jambi pada Sabtu, (23/10) malam. Salah satunya adalah, di Jalan Sumantri Brojonogoro, Kecamatan Danau Teluk tepatnya di depan Rumah Dinas Kapolda Jambi.

Dalam kegiatan ini, petugas yang berjaga di tepi jalan akan memberhentikan pengendara yang lewat, dan ditanyakan apakah sudah vaksin atau belum. Jika belum, nantinya petugas akan mengarahkan bagi pengendara yang belum divaksin agar melakukan vaksinasi tidak jauh dari tempat kegiatan razia.

"Tidak dipaksa, namun akan diarahkan jika pengendara tersebut belum divaksin agar melakukan vaksinasi disini, " kata salah satu personel Kepolisian di lokasi.

Anggi salah satu pengendara sepeda motor yang melintas di lokasi mengaku awalnya kaget saat dihentikan petugas.

"Awalnya kaget saya kira razia apa, tapi tadi rupanya ditanya sudah vaksin atau belum, karena saya belum vaksin yang kedua akhirnya saya vaksin disini, " ujarnya.

Sementara itu, Karo Ops Polda Jambi, Kombes Pol Feri Handoko saat dimintai ketetangannya mengatakan bahwa, sjauh ini kegiatan berjalan lancar, dimana cukup banyak masyarakat yang bersedia untuk dilakukan vaksinasi.

"Kalau kita lihat di lapangan tadi cukup aman dan lancar, ini akan kita laksanakan untuk menyisir masyarakat yang belum di vaksin," kata Kombes Pol Feri.

Selain itu, Feri menjelaskan, pihaknya tidak hanya melakukan kegiatan razia vaksinasi saja, melainkan ada juga kegiatan razia yang lainnya.

"Seperti memantau kemacetan, kalau ada pencurian motor, begal, geng motor, knalpot brong dan razia yang unsurnya bisa merugikan orang lain," jelasnya.(rhp)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com