Ratusan Ribu Surat Suara Tiba di Kantor KPU Batanghari. Foto : Reza / Jambiupdate

Ratusan Ribu Surat Suara Tiba di Kantor KPU Batanghari

Posted on 2019-03-20 12:56:09 dibaca 1786 kali

JAMBIUPDATE.CO, MUARABULIAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batanghari akhirnya telah menerima surat suara untuk pemilu serentak 17 April mendatang, surat suara tersebut tiba dikantor KPU Batanghari sekitar pukul 05.00 WIB, Rabu (20/03).

Ketua KPU Batanghari A Kadir mengatakan surat suara tersebut diantar oleh CV Mekar Sari Ardhi dari Kecamatan Cielungsi Kabupaten Bogor dengan menggunakan mobil truk container dengan mengangkut 907 boks surat suara.

Dari 907 boks tersebut, terdapat 598.990 surat suara yang terdiri dari surat suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, surat suara pemilihan DPD, DPR Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota.

"Sedangkan untuk surat suara pemilihan DPR RI kedatangannya menyusul dalam pengiriman selanjutnya,"ungkap Kadir.

Dari 598.990 surat suara tersebut, terdapat 196.482 surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden, 9.000 surat suara pemilihan DPD RI, 196.482 surat suara pemilihan DPR provinsi, 193.026 surat suara pemilihan DPRD kabupaten/kota dan 4.000 lembar surat suara untuk pemilihan ulang.(rza)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com