Kecelakaan Maut di Jalan Jambi–Sengeti, Pemotor Tewas Ditabrak Truk Sawit

Kecelakaan Maut di Jalan Jambi–Sengeti, Pemotor Tewas Ditabrak Truk Sawit

Posted on 2026-01-26 15:29:39 dibaca 4560 kali

JAMBIUPDATE.CO, MUARO JAMBI – Kecelakaan maut kembali terjadi di ruas Jalan Jambi–Sengeti. Seorang pengendara sepeda motor tewas seketika setelah ditabrak truk Hino bermuatan sawit yang diduga melaju ugal-ugalan, Senin (26/1) sekitar pukul 11.30 WIB.

Peristiwa tragis itu terjadi di perbatasan Desa Rengas Bandung–Kedemangan, tepatnya RT 10 Rengas Bandung, Kecamatan Jambi Luar Kota.

BACA JUGA: Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan, Bupati Bungo Launching OPBM

Korban diketahui bernama Amat Ripai, warga Teluk Nilau, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Saat kejadian, korban mengendarai Yamaha Aerox BH 2813 ZR dari arah Sengeti menuju Kota Jambi.Dari arah berlawanan datang truk Hino BH 8076 YV berwarna hijau milik perusahaan sawit. Tabrakan keras pun tak terhindarkan.

Benturan hebat membuat korban terpental beberapa meter dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Sepeda motor korban hancur total, sedangkan bagian depan kanan truk ringsek parah.

BACA JUGA: Jaga Ekosistem, Wisata Danau Kaco Kerinci Resmi Ditutup Sementara

Warga sekitar menyebut sebelum tabrakan, truk terlihat melaju dengan kecepatan tinggi dan berkendara secara berbahaya. “Truk itu ngebut, nyalipnya ngawur, sampai makan jalur lawan. Tak lama langsung tabrakan,” ujar seorang saksi mata.

Korban diketahui mengendarai motor seorang diri.
Petugas Satlantas Polres Muaro Jambi yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan barang bukti berupa kedua kendaraan. Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RS Ahmad Ripin Sengeti.

BACA JUGA: Pelaku Penganiayaan Maut di Air Hangat Timur Ditangkap Kurang dari Lima Jam

Sementara itu, sopir truk tidak berada di lokasi saat petugas datang. Berdasarkan keterangan warga, pengemudi telah lebih dulu diamankan masyarakat untuk menghindari amukan massa.

Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan guna memastikan penyebab pasti kecelakaan serta dugaan kelalaian pengemudi truk. (wan)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com