Temui Petinggi Partai hingga Haris di Jambi, Darmadi Optimis Dapat Dukungan

Posted on 2024-05-23 14:58:37 dibaca 2393 kali

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI- Langkah Bacabup Kerinci Letkol Purn Darmadi terus bergerak dan bergerilya melakukan komunikasi intens dengan para petinggi partai di Jambi, dalam menyongsong Pilkada Kerinci 2024. 

Komunikasi Letkol Purn Darmadi yang mengusung "Darmadi Pemersatu Kerinci" dengan Partai besar di Jambi termasuk Gubernur Jambi, Al Haris. Beberapa petinggi Partai yang terlihat di foto cukup dekat dan inten komunikasi, saat ini, seperti ketua DPD Gerindra Jambi, Sutan Adil Hendra, Ketua DPW Nasdem Jambi Sy Fasha, ketua DPD Demokrat Mashuri, petinggi Golkar Hasan Basri Agus (HBA) dan Gubernur Jambi Al Haris.

Kedekatan dan komunikasi dengan Ketua dan petinggi partai ini, memberikan sinyal kuat untuk mengusung Letkol Purn Darmadi untuk ikut dalam kontestasi Pilkada Kerinci yang akan berlangsung pada 27 November mendatang. Bahkan Darmadi dan Sy Fasha melakukan salam komando. 

Letkol Purn Darmadi, Bacabup Kerinci, mengatakan bahwa saat dirinya terus melakukan komunikasi dengan partai Politik yang ada dirinya ikut dalam proses pendaftaran dan penjaringan Bacabup dan Bacawabup Kerinci.

Dirinya terus mengikuti proses tahapan yang dilaksanakan oleh Partai Politik agar nanti mengusung dirinya maju sebagai kontestan dalam pesta di demokrasi Pilkada Kerinci.

"Alhamdulillah saat komunikasi cukup baik, kita menunggu sesuai dengan tahapan. Saat ini sudah ada Tujuh Partai yang kita ikut pendaftaran,"jelasnya.

Darmadi mengatakan dirinya melakukan kunjungan dan silaturahmi di rumah Ketua DPD Gerindra Sutan Adil. Dan di waktu berbeda juga silaturahmi dengan Ketua DPW partai Nasdem Provinsi Jambi dan Ketua DPD partai Nasdem Kabupaten Kerinci di Jambi. 

"Iya benar saya menemui langsung Ketua partai Gerindra dan Nasdem di Jambi, silaturahmi. Pertemuan penuh keakraban, tentu harapan saya berharap partai besar ini mendukung saya maju Pilkada Kerinci. Saya juga berkomitmen dan siap membangun Kerinci lebih maju dan berkeadilan, " jelasnya

Mantan Komandan Danzibang Provinsi Jambi ini menyampaikan bahwa majunya dirinya sebagai Calon Bupati sebagai Pemersatu Kerinci karena Kerinci itu satu, sehingga jangan ada lagi istilah Kerinci Hilir dan Kerinci Mudik.

Sudah menjadi rahasia umum di Bumi Sakti Alam Kerinci, bahwa kerinci terkotak-kotak menjadi Kerinci Hilir, Mudik dan Tengah.Bukan hanya itu, di Wilayah Siulak Pun ada dua kelompok yang harus menjadi satu, Siulak Mukai dan Siulak Gedang.

“Kerinci itu satu. Jangan lagi bedakan Kerinci Hilir dan mudik. Jadi kita itu satu. Tak ada lagi istilah mengkotak-kotakkan Kerinci, siapapun dan dari manapun, asal Kerinci tetap kita hormati. Jadi marilah kita sama-sama membangun negeri Kerinci ini,” katanya. (Hdp)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com