iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Sebanyak 193 formasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dibuka Pemkot Jambi pada tahun 2022 ini.

Dari jumlah tersebut sebanyak 119 merupakan PPPK tenaga guru 119 dan 74 tenaga kesehatan.

Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPKPSDMD) Kota Jambi, dari formasi yang dibuka, ada sebanyak 920 orang pelamar guru dinyatakan lolos adminstrasi, dari total pendaftar 966 orang. Artinya ada 46 orang yang tidak lolos berkas administrasi.

"Banyak yang minta tolong, Saya jawab berdoa saja," kata Walikota Jambi Syarif Fasha.

Fasha mengingatkan, kepada jajarannya untuk tidak sesekali menjanjikan kepada PPPK untuk lulus atau diterima.
"Kalau ada ketahuan menyetor uang kepada oknum, tidak akan Saya luluskan, dan yang menjanjikan akan Saya pecat," ungkap Fasha.


Berita Terkait



add images