iklan Istirahat di depan ban mobil, seorang sopir truk batu bara tewas terlindas truknya sendiri, usai dihantam truk lain dari belakang.
Istirahat di depan ban mobil, seorang sopir truk batu bara tewas terlindas truknya sendiri, usai dihantam truk lain dari belakang.

JAMBIUPDATE.CO, BATANGHARI - Kecelakaan lalulintas yang menyebabkan korban meninggal dunia kembali terjadi di wilayah hukum Polres Batanghari.

Kali ini kejadian naas tersebut di jalan lintas Jambi-Muara Bulian tepatnya di RT 03 Kampung Pulau KM 45 Kecamatan Pemayung sekitar pukul 05.30 WIB, Senin (18/10).

Kasat Lantas Polres Batanghari, AKP Amilia Debora Siregar melalui Kanit Laka lantas Aipda Musiswanto saat dikonfirmasi mengatakan, korban lakalantas tersebut yakni Ponidi (60) warga Musi Rawas yang merupakan sopir truk batu bara dengan nomor polisi BD 9627 KF.

"Tewas dilokasi kejadian usai tertabrak kendaraan lain yang menghantam bagian bak belakang saat memakirkan kendaraan yang hendak istirahat sejenak dibahu jalan sebelah kiri," kata Musis.

Musis menyebutkan kronologi kejadian yang menewaskan seorang sopir angkutan bermuatan batu bara tersebut bermula korban berjalan dari arah Muarabulian menuju Jambi untuk  berhenti sejenak serta memarkirkan di bahu jalan sebelah kiri untuk mengecek ban kendraanya.

Usai sang sopir mengecek ban, lanjut Musis, sang sopir pun langsung beristrahat sejenak berada pas didepan mobil yang diparkirkannya. Namun tanpa disadari sang sopir yang sedang beristrahat didepan kendraannya tersebut, tiba- tiba dari arah Muarabulian-Jambi melaju truk bermuatan batu bara BH 8462 NV yang diduga sang sopir mengantuk, dan menabrak bagian belakang bak mobil yang sedang terparkir.

"Sehingga kendaraan tersebut maju sendri akibat hantam dari belakang dengan seketika sang sopir yang sedang beristrahat berada didepan mobilnya terlindas dan hingga menyebabkan sang sopir tewas dilokasi kejadian," tuturnya. (rza)


Berita Terkait



add images