iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, BATANGHARI - Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Batanghari mencatat realisasi luas tanam padi di Batanghari hingga Juli 2020 belum mencapai target. Dari target tanam 9.449 hektare, yang terealisasi baru 8.365 hektare.

‘’Saat ini diperkirakan persentase mencapai 88,1 persen. Target tanam 9.449 hektar di tahun 2020 ini, hingga bulan Juli 2020 sudah terealisasi 8.365 hektar, artinya sudah 88,1 persen realisasi tanam dari target yang ditetapkan," kata Kadis TPH Batanghari, Mara Mulya Pane melalui Kabid Produksi Tanaman Pangan, Isnen.

Ditambahkannya dari luas 8.363 hektar sebanyak 1.378 hektar sudah panen, dengan produksi 4.761 ton gabah kering giling (GKG) dengan produktivitas sekitar 3,45 ton perhektar. Itu panen sampai Juni 2020.

“Produksi padi tersebut hasil panen padi dari luas tanam 1.378 hektar yang tersebar di wilayah Batanghari, dengan jumlah produksi 4.761 ton padi. Produksi padi tersebut merupakan hasil dari produksi padi sawah dan ladang,” tuturnya. (rza)


Berita Terkait



add images