iklan Seminar nasional dan Rakernas II itu bertema
Seminar nasional dan Rakernas II itu bertema "Menjadikan Kerinci sebagai Destinasi Wisata Bertaraf Internasional, Arah Kebijakan, Tantangan Peluang". (Humas DPRD)

JAMBIUPDATE.CO,JAMBI - Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mendorong Pemkab Kerinci dan Pemkot Sungai Penuh untuk segera menyusun Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Kabupaten dan Kota diikuti dengan turunannya yaitu Peraturan Bupati dan Walikota sampai Peraturan Desa dalam upaya meningkatkan jumlah wisatawan ke Provinsi Jambi.

Hal tersebut ditegaskannya saat memberikan paparan tentang Kepariwisataan Provinsi Jambi dalam seminar nasional dan Rakenrnas II PB Pengurus Besar Himpunan Keluarga Kerinci Nasional (HKKN) di Avenzel Hotel dan Convention Cibubur 21-23 Februari.

"Ini penting agar Pembangunan Kepariwisataan kita komprehensif, berkelanjutan, berpihak pada kearifan lokal dan berkelestarian alam," kata Edi.

Seminar nasional dan Rakernas II itu bertema "Menjadikan Kerinci sebagai Destinasi Wisata Bertaraf Internasional, Arah Kebijakan, Tantangan Peluang".

Menurut Edi, seluruh pemangku kepentingan (Stakeholders), yaitu pemerintah, swasta, masyarakat dan lainnya harus duduk bersama dalam merealisasikan pembangunan pariwisata berpedoman pada Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan.

"Masyarakat juga harus kita didik agar siap secara budaya dan aturan formal dalam proses-proses pembangunan kepariwisataan," ujarnya.

Edi menjelaskan, pembangunan kepariwisataan tidak selamanya dimaknai dengan mengubah atau membangun baru, tapi juga harus dimaknai dengan mempertahankan objek wisata yang sudah ada, baik secara fisik maupun budaya.

Ia juga menegaskan DPRD Provinsi Jambi siap mendukung dan menyukseskan pembangunan kepariwisataan di Provinsi Jambi, khususnya Kerinci.

"Kita siap mendukung selama tidak bertentangan dengan peraturan yang berlaku (UU, PP, Permen, Perda) dan menyesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah," katanya menambahkan.

Dalam kegiatan itu, hadir juga Anggota DPRD Provinsi Jambi Dapil Kerinci-Sungaipenuh yakni Apriodito, Hakiman, Fadli Sudria, Zubir Dahlan dan Ezaty.

Kemudian Walikota Sungaipenuh, anggota DPD RI Elviana, perwakilan gubernur Jambi serta tokoh masyarakat Jambi.(humas dprd)


Berita Terkait



add images