iklan Charta Politika mengeluarkan hasil survei jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2020 mendatang, Kamis (5/12).
Charta Politika mengeluarkan hasil survei jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2020 mendatang, Kamis (5/12). (Safwan/Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Charta Politika mengeluarkan hasil survei jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2020 mendatang, Kamis (5/12).

Dalam survei yang dirampungkan 20 November lalu, salah satu yang dipotret yakni terkait tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan saat ini dibawah kepemimpinan Fachrori Umar.

"Dalam survei ini, kami mengambil 800 responden yang tersebar di semua kabupaten/kota se Provinsi Jambi dengan mengambil sampel secara proporsional," kata Direktur Riset Charta Politika, Muslimin, dalam ekspose hasil survei, Kamis (5/12).

BACA JUGA : Hasil Survei Charta Politika: HBA dan Fasha Menjadi Tokoh Paling Disukai oleh Masyarakat

Dari metode wawanca langsung dengan masyarakat, pihaknya menerjunkan sekitar 80 relawan atau surveyor. "Margin of Error' nya 3, 46 persen," bebernya.

BACA JUGA : Hasil Survei Charta Politika: Fasha Salib Elektabilitas HBA

Berdasarkan hasil survei, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan saat ini yang menyatakan Cukup puas 3,8 Persen, Cukup Puas 48, 4 Persen, kemudian Kurang Puas 24,5 Persen dan Tidak Puas Sama Sekali 4, 5 Persen dan Tidak Menjawab 18,9 Persen.

"Seorang petahana dengan angka kepuasan publik seperti ini sepertinya cukup rendah," jelasnya.

Hal ini mungkin disebabkan beberapa faktor seperti adanya kasus OTT oleh KPK dan beberapa hal lainnya. "Ini menggambarkan saat ini citra pemerintahan cukup negatif di mata masyarakat," tukasnya. (wan)


Berita Terkait



add images